Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI Di Hadiri Waka Polres Badung

Persindonesia.com Badung – Wakil Kepala Kepolisian Resor Badung Kompol Ni Putu Utariani, SH, menghadiri kunjungan Kerja Komisi II  DPR RI di Ruang Pertemuan Kertha Gosana Kantor Bupati Badung, Bali. Senin, (12/10/20) siang pukul 13.00 wita.

Baku Tembak Koramil Hitadipa Dengan KSB Papua Kembali Terjadi 

Kunjungan kerja yang di Pimpin Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tanjung ini dalam Rangka kesiapan Pilkada Badung yang dilaksanakan secara serentak di Seluruh Indonesia di tengah wabah Covid -19.

Ia mengingatkan seluruh Masyarakat khususnya para penyelelenggara Pemilu dan Bawaslu tetap mentaati Prokes, meskipun Kabupaten Badung kelihatannya masih aman, sehingga Pilkada Badung tidak menjadi klaster baru penyebaran Covid -19

Selanjutnya tim memuji keberadaan Forkopimda Badung yang sangat Solid dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Corona Covid -19 terutama di tempat-tempat Pelayanan Publik yang merupakan uratnadi Perekonomian, jangan sampai bangkitnya Ekonomi terdampak virus corona covid -19.

Dewan Saka Bhayangkara Polsek Toboali Di Kukuhkan

Wakapolres Putu Utari seijin Kapolres Badung AKBP Roby Septiadi, SIK, menjelaskan dengan adanya kerja keras seluruh Instansi terkait, untuk melakukan Pendisiplinan Prokes menegakan Pergub Bali No 46/2020 dan Perbup. Badung 52 /2020 tentang Penerapan Pendisiplinan dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan, penyebaran Covid -19 di Wilayah Hukum Polres Badung dapat di tekan.

“Disamping Tim Penindakan Ops Yustisi Agung covid -19, terus gencar melakukan Razia masker, penindakan secara Mobile di tempat rawan oleh Tim Patroli Tindak Covid -19 juga terus dilakukan,” Terang Wakalpres Badung.

Ia mengharapkan dengan adanya Razia masker ini, Masyarakat lebih cepat merasakan manfaatnya yakni bebas Covid dan Ekonomi bangkit.(humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *