Tim SAR Brimob Di Terjunkan Dalam Evakuasi Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ182

Jakarta, Persindonesia.com
Komandan Pasukan Pelopor Korbrimob Polri Brigjen Pol. Drs. Imam Widodo, M. Han memimpin langsung proses pencarian korban Pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182/Sjy182 rute Jakarta-Pontianak yang hilang kontak di wilayah Kepulauan Seribu. Sabtu ( 09/01/2021 ).

Pantauan dari posko darurat yang dibangun oleh Tim SAR Korps Brimob Polri di Dermaga JICT II, Tanjung Priok, Jakarta Utara, beberapa alat selam seperti tabung oksigen, baju selam, Bcd, Fin untuk bermanufer di dalam air serta regulator dan beberapa alat pendukung lainnya telah disiapkan oleh Tim SAR Brimob untuk melakukan pencarian korban.

Sementara ini sudah ada 50 penyelam dari Korps Brimob yang telah disiagakan di posko darurat di Dermaga JICT II bersama dengan para penyelam dari TNI, Basarnas dan instansi lainnya.

Danpas Pelopor Brigjen Pol. Drs. Imam Widodo, M. Han menyampaikan bahwa para penyelam dari Korps Brimob Polri telah siap di gerakkan dan telah mendapat arahan terkait pelaksanaan tugas dilapangan untuk tetap mengingat Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam evakuasi korban dalam air.

“Kita briefing dulu, kemudian koordinasi dengan Basarnas untuk pengarahan briefing keselamatan internal, asas-asas penyelamatan bawah air,” ujar Danpas Pelopor.

Seperti diketahui, Pesawat Sriwijaya Air SJ182 dengan nomor registrasi PK-CLC hilang kontak. Pesawat yang hilang kontak ini dikabarkan terbang dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng menuju Pontianak.

Manajer branch communication and legal Bandara Soekarno-Hatta, Haerul Anwar, mengatakan Pesawat Sriwijaya Air itu hilang kontak di sekitar Pulau Laki, Kepulauan Seribu.(Andy.S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *