DPD dan DPW Partai Gelora Berikan Bantuan Korban Gempa Di Tempursari Lumajang

Surabaya,Persindonesia,– DPD Surabaya dan DPW Jatim bergerak cepat memberikan instruksi kepada seluruh kader Partai GELORA untuk bersama-sama membantu saudara kita yang menjadi korban Gempa 6,7 SR di desa Kecamatan Tempursari Lumajang Rabu, 14/4/2021.

Berangkat dari Surabaya pukul 10.30 team DPW Jatim langsung meluncur ke Tempursari Lumajang nyampai lokasi pukul 14.00 wib, di bulan Ramadhan semoga kita bisa mengurangi derita para korban Gempa.

Cak Subhan (Kabangda 1 Surabaya – Sidoarjo), Cak Doddy (Ketua DPD Surabaya), Dr. Anna (Kabid Yanmas DPW Jatim) dan Anik Wijaya (Bid. Perempuan DPW Jatim) berempat dari Surabaya menuju Posko Bencana Alam Lumajang.

“Mas Gigih ini tahap ke 1 bantuan yang kita kirim dari Surabaya berupa kurma, diapers baby dan uang 8 juta, kita akan terus ajak kader GELORA dan para dermawan untuk membantu korban Gempa di Jawa Timur, semoga bisa mengurangi derita para korban, mohon diterima,” kata Cak Subhan.

“Terima kasih atas bantuan yang sudah diberikan oleh teman-teman GELORA dan para dermawan di Surabaya serta Sidoarjo Jatim, kami akan sampaikan amanah ini kepada para korban Gempa 6,7 SR diwilayah kami Kecamatan Tempursari Lumajang, mohon doanya buat kami korban Gempa semoga tetap tabah dan sabar menerima cobaan ini serta tetap bisa beribadah di bulan Ramadhan 1442H,” kata Gigih Prihantono (Ketua DPD GELORA Lumajang).

Untuk mengurangi beban saudara-saudara kita yang terkena musibah Gempa silakan kader GELORA dan para dermawan salurkan bantuan melalui,:
– Rekening BNI a/n Wulyanto
0044255039
– dr. Anna Susanti
(Ketua Posko DPW GELORA Jatim)
0813-3247-3222
– Hasan Bashori
(Komandan Helmet Jatim)
0857-0726-2606

– Anang Takim –

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *