Diduga Depresi I Ketut Sumerta Mengakhiri Hidupnya Gantung Diri

Persindonesia.com Jembrana – Kebun milik I Made Damen, Alamat Banjar  Adnyasari, Desa Ekasari Melaya, Jembrana dikejutkan penemuan sosok jenazah I Ketut Sumerta (49) tahun, alamat Banjar Adnyasari, Desa Ekasari Melaya, Jembrana ditemukan masih dalam keadaan tergantung di pohon kakao, Rabu (02/06/2021).

“I Ketut Sumerta menggantungkan dirinya dengan menggunakan tali nilon plastik warna biru berdiameter panjang simpul atas ke leher : 52 cm, simpul atas ke tanah : 197 cm, dan tekuk lutut ke tanah : 34 cm,” kata saudara korban I Kadek Budiantara pada awak media.

Cegah Penyebaran Virus Corona,Babinsa Dampingi Warga Dalam Vaksinasi

Saya melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di pohon kakao. Saya melapor langsung berlari dan minta pertolongan kepada warga sekitarnya,” imbuhnya.

Kapolsek Melaya H.Anwar Sasmito S.MH. saat dikonfirmasi awak media mengatakan, dari hasil olah TKP, disebelah korban yang tergantung ditemukan 1 unit sepeda motor Honda Vario warna Putih DK 5545 QC dan pada bagasi depan sepeda motor ditemukan setengah botol aqua tanggung miras jenis arak.

Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Cek Posko PPKM

“Hal mendasar kejadian menurut info keluarganya kemungkinan korban depresi akibat ulah anaknya setiap di belikan sepada motor Scoopy, sepeda NMax, kendaraan Karimun, L 300 semua dikatakan hilang dan sekarang anaknya meminta kendaraan truk baru kemungkinan hal tersebut menyebabkan korban depresi dan korban selalu diam serta tidak pernah menceritakan kepada siapapun permasalahannya,” tutup.

Keluarga korban I Ketut Sumerta menyatakan telah mengiklaskan kematian korban dan kejadian tersebut murni gantung diri. Dan selanjutnya keluarga menerima hasil visum, sementara jenasah korban dititipkan di RSU Negara sambil menunggu musyawarah keluarga. (ed27)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *