Demi Herd Immunity Ormas Jogoboyo Bersama Polrestabes Surabaya Lakukan Ini Lagi

 

Surabaya, Persindonesia,- Waktu sudah menunjukan pukul 08.00 WIB tampak warga Surabaya memenuhi kedai ketan punel Jl. Raya Darmo 110 Surabaya, bukan antri ketan tetapi untuk menerima vaksin yang diadakan oleh UKM Ormas Arek Jogoboyo bersama Polrestabes Surabaya dengan menyediakan 200 dosis baik dosis 1 maupun 2. Sabtu, 27/11/2021

Tampak hadir Kasat Bhinmaspol Polrestabes Surabaya AKBP Herlina bersama Kanit bhinmas Polsek Wonokromo Iptu Djatmiko, dalam keterangannya pada awak media AKBP Herlina menjelaskan bahwa beliau sangat mengapresiasi giat kali ini, ” Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini karena harapannya semakin kita sering melaksanakan vaksin semakin cepat pula tujuan kita untuk mencapai Herd Immunity bagi warga Kota Surabaya,” tutur Herlina.

Begitu pula dengan Iptu Djatmiko Kanit Bhinmaspol Polsek Wonokromo mewakili kapolsek menuturkan, ” Sebagai pemangku wilayah kami sangat berterima kasih terhadap Ormas Arek Jogoboyo yang sudah berkenan mengadakan vaksin di wilayah Wonokromo, karena masih banyak warga kami yang belum melaksanakan vaksin, harapannya dengan vaksin kali ini bisa membuat warga sadar pentingnya vaksin buat mereka,” tutur Djatmiko.

Tepat pukul 12.00 WIB Kapolrestabes Surabaya Kombespol Ahmad Yusep Gunawan hadir menyambangi lokasi giat vaksin kali ini, beliau menyempatkan meninjau peserta vaksin yang nampak pula ada peserta dari WNA Amerika yang ikut memberi diri untuk divaksin.

Kapolrestabes menuturkan pada awak media, ” Kami sangat mengapresiasi teman teman Jogoboyo atas giat yang sudah kesekian kalinya bersama kami Polrestabes Surabaya dengan demikian Surabaya sudah mencapai 93 persen warga yang sudah tervaksin harapannya Surabaya bisa menjadi kota yang masuk dalam zona hijau “, tutup Yusep.

Dari vaksin hari ini peserta yang sudah tervaksin sebanyak 153 orang yang terdiri dari vaksin dosis 1 sebanyak 153 dan dosis ke 2 sebanyak 63 selain vaksin peserta juga mendapatkan sembako dari pihak panita penyelenggara. (Risky kopral)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *