PEKANBARU, – Kabar duka menyelimuti keluarga besar Toyota Rush Club Indonesia (TRCI) Chapter Riau, dimana pada hari Jum’at malam sekira pukul 22.30 Wib, salah satu member TRCI bernama Om Tedi Gunawan bin Djushari atau biasa dipanggil “Babeh” dengan nopung #2500 telah meninggal dunia
Berita duka ini disampaikan Om Ardi selaku Ketua Chapter didampingi pengurus TRCI Chapter Riau lainnya, Sabtu (23/12/2023) di bandara SSK II Pekanbaru saat menghantarkan jenazah Almarhum yang akan diterbangkan ke Jakarta sesuai permintaan keluarga.
“Innalilahi wainnalilahi rojiun, telah berpulang ke rahmatullah salah seorang anggota TRCI Chapter Riau Om Tedi Gunawan bin Djushari tadi malam sekira pukul 22.30 wib, kami keluarga besar TRCI Chapter Riau sangat berduka cita, semoga Om Tedi Gunawan bin Djushari diampuni segala salah dan dosa, diterima semua amal ibadahnya, dilapangkan kuburnya dan ditempatkan di syurganya Allah..Aamin Yra,” ucap Om Ardi.
Lebih lanjut Om Ardi mengatakan bahwa jenazah Almarhum Om Tedi Gunawan akan di makamkan di Jakarta Barat sesuai permohonan pihak keluarga besarnya dan jenazah akan diterbangkan pada pukul 13.00 wib siang ini, selamat jalan Babeh, semoga Almarhun Husnul Khotimah,” ucap Ketua TRCI Chapter Riau.
Sementara itu, Ketua Umum TRCI Pusat Om Erland mewakili Pengurus Pusat menyampaikan, Telah Berpulang ke Rahmatullah sahabat kami Om Tedi Gunawan anggota TRCI Chapter Riau, Semoga Almarhum Husnul Khotimah, diampunkan segala dosanya, diberikan tempat terbaik dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan..Aamiin Yra.
Selamat jalan sahabatku, kami sebagai sahabat hanya bisa mendoakan dari sini.
Semoga segala doa-doa terbaik yang kupanjatkan dikabulkan oleh Allah. Hanya satu yang bisa kami lakukan saat ini, yakni mengenangmu dan mendoakanmu.
#Salam Rusher
Ketum/Waketum TRCI#
Sumber : Humas TRCI Chapter Riau.






