Bupati Klungkung Terima Audensi Panitia Karya Pura Kawitan Warga Kayu Selem GwaSong

Klungkung,PersIndonesia.Com- Bupati Klungkung, I Made Satria menerima Audensi Panitia Karya Pura Kawitan Kayu Selem GwaSong, Songan, Kintamani, Kabupaten Bangli, bertempat di Rumah Jabatan Bupati Klungkung.

Rombongan Panitia Karya yang dipimpin oleh Ketua Panitia Karya, I Wayan Sukarya turut didampingi pengurus Warga Kayu Selem GwaSong se-Kabupaten Klungkung pada hari Sabtu 5 April 2025.

Baca Juga : Bupati Satria Buka Sirkuit Panjat Tebing Provinsi Bali Seri I di Klungkung

Pada kesempatan tersebut, Ketua Panitia Karya, I Wayan Sukarya menyampaikan kegiatan audensi ini dilakukan dalam rangka mengundang Bupati Klungkung I Made Satria sebagai Upasaksi Tawur Agung Balik Sumpah lan Mendem Pedagingan yang akan diadakan pada tanggal 18 April 2025.

Dimana pada saat itu merupakan rangkaian kegiatan Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, Tawur Agung Balik Sumpah yang dilaksanakan di Pura Kawitan Warga Kayu Selem Gwasong bertempat di Desa Songan, Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli.

“Selain Bupati Klungkung, kami juga telah mengundang Gubernur Bali serta Bupati se-Bali untuk bisa hadir pada saat itu”, ujarnya.

Ia berharap dengan kehadiran Gubernur dan Kepala Daerah se-Bali, selain sebagai upasaksi, nantinya akan melakukan penandatanganan prasasti (memberi lingga tangan) sebagai Guru Wisese (Pemerintah) dalam mendukung setiap kegiatan masyarakat salah satunya seperti upacara ini.

Dan menginggat pada saat itu dipastikan arus lalu lintas padat. Kami nanti akan menyiagakan armada untuk mengangkut para undangan pada titik kumpul yang ditentukan serta pada saat menuju Pura diiringi Patwal.

“Sehingga perjalanan para undangan menuju Pura dapat berjalan aman dan lancar”, terang Sukarya menambahkan.

Baca Juga : Pemuda Asal Sompang Nusa Penida Meregang Nyawa Usai Terseret Arus dan Tenggelam

Sementara itu, Bupati Klungkung I Made Satria menyampaikan apresiasi atas Audensi tersebut. Ia mengatakan apa yang disampaikan Ketua Panitia Karya terkait undangan kepada dirinya selaku Bupati Klungkung akan diagendakan.

“Kami mendoakan agar dalam pelaksanaan Karya Agung tersebut berjalan dengan baik dan lancar, sehingga apa yang telah direncanakan dapat terwujud”, kata Bupati.

Seusai kegiatan audensi dengan Bupati Klungkung, rombongan Panitia Karya melanjutkan acara audensi dengan Raja Klungkung, Ida Dalem Semaraputra. (IGS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *