GM PEKAT IB Terbentuk Di Bali Generasi Maju Bersatu & Tangguh

Denpasar – Selasa, 20 Juni 2023, GM Pekat IB terbentuk di pulau dewata ( Bali ) dengan tidak melihat latar belakang suku, agama dan ras pengurus dan keanggotaan, bersatu menuju generasi muda yang tangguh.

Screenshot 20230620 214213
Dokumen

Generasi Muda Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (GM PEKAT IB) hadir di tengah-tengah masyarakat Bali, sebagai organisasi yang mempunyai jiwa nasionalis dalam memupuk rasa cinta tanah air dan menjaga NKRI.

Hadir di acara pembentukan Dewan Pengurus Wilayah Bali, Ketua Umum GM Pekat IB Pusat, Bapak Reza Putra Salam, S.H. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa GM Pekat IB akan membentuk kader di seluruh Indonesia dan membentuk generasi muda yang kreatif, produktif menjaga NKRI dengan tatanan budaya dan adat istiadat.

Peran Generasi Muda dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sudah tidak diragukan lagi. Hal ini bahkan sudah terjadi sejak masa perjuangan sejarah kemerdekaan Indonesia.

Screenshot 20230620 214227
Kanan Drs.IB Sudiarta, S.Pd.,M.Si (Pembina).

Pembina Drs. Sudiarta singkat memaparkan terkait GM Pekat IB telah lahir Bali, dengan tidak melihat latar belakang suku, agama dan ras/Bhineka “, Ini sangat penting bagi generasi anak bangsa,  bersatu menuju generasi muda yang tangguh juga kreatif guna menjaga keutuhan NKRI”, ujar Drs.Sudiarta.

Sumber Rjw & tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *