Kodam Jaya, Tangerang,Persindonesia.com – Sebanyak 10 personil yang di pimpin Peltu Asbahezar memantau langsung keberangkatan Serikat Buruh FSPMI Kota Tangerang tujuan Pusat Pemerintahan Banten, dengan titik kumpul depan Hotel Sol Marina Gatot Subroto Jatiuwung Kota Tangerang, Kamis (28/08/2025).
Untuk Unras para buruh tersebut sebanyak 100 orang dengan pimpinan kordinator Jumali selaku Ketua FSPMI Tangerang Raya dengan Korlap Sarjono.
Peltu Asbahezar Babinsa Koramil 06/CBD, Kodim 0506/Tgr menjelaskan, dalam pergerakan buruh menuju Pusat Pemerintahan Banten dilakukan pemantauan dan pengamanan tertutup oleh Apwil, guna menjaga kelompok lain yang menyusup dalam aksi damai Unras buruh.
“Dalam aksinya buruh meminta Pemerintah menghapus Outsourcing dan pola upah murah, Stop PHK sepihak, Naikan PTKP sebesar 7.500,000, menghapus pajak THR, hapus pajak JHT dan menghapus pajak perempuan menikah,” jelasnya.
Asbahezar menambahkan, dengan adanya pemantauan dari aparat keamanan TNI dan Polri di harapkan kegiatan persiapan Unras menuju Provinsi Banten dapat berjalan lancar dan aman serta tidak mengganggu ketertiban umum.
“Untuk rute perjalanan Unras di mulai dari Jalan Gatot Subroto – Jalan Raya Serang, Jalan Jendral Sudirman, Jalan Veteran langsung ke Puspem Banten,” terangnya.






