Persindonesia.com Denpasar – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bali mengadakan Orientasi Keorganisasian Kewartawanan(OKK), dilaksanakan di Gedung Diklat Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) tepatnya di Aula Melati, diikuti sebanyak 31 calon anggota PWI (Sabtu 13 April 2023)
Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Dewan Kehormatan PWI Bali Budiharjo, Ketua PWI Bali IGM Dwikora Putra ,Sekretaris PWI Bali Emanuel Dewata Oja, Wakil Ketua Bidang Pendidikan Arif Wibisono, Wakil Ketua bidang Media Saiber Totok Waluyo, dan antusiasme 31 calon anggota PWI Bali.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PWI, dibuka secara resmi oleh Ketua PWI Bali diselingi dengan penyampaian lahirnya PWI pada masa perjuangan kemerdekaan setahun pasca Proklamasi kemerdekaan Indonesia yakni pada tahun 1946, selain itu sebagai narasumber Ketua PWI juga memberikan pemahaman terkait Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PWI kepada 31 kandidat anggota baru PWI Bali.
Narasumber Budiharjo memberikan pemahaman mendalam terkait UU Pers No 40 tahun 1999, dan Kede Etik Jurnalistik yang intinya sebagai pegangan atau rambu rambu dalam melaksanakan tugas jurnalistik secara profesional.
Emanuel Dewata sebagai Penyaji Bidang Hukum Pers, memaparkan, sebagai seorang wartawan pentingnya memahami dan berpegang kepada UU Pers No 40 tahun 1999 tentang hukum dan kebebasan Pers, Kode Etik Jurnalistik dan Kode Etik Perilaku, “Ini bagaikan 3 kitab suci yang sangat penting untuk diketahui dan dipahami bagi semua wartawan,” jelasnya.
Dipenghujung acara Ketua PWI Bali, mengucapkan terimakasih telah memilih organisasi PWI. “Selamat bergabung, juga berpesan agar sebagai anggota baru(anggota muda) untuk tetap menjaga Marwah PWI Bali,” ucapnya. Ditutup dengan sesi foto bersama.
Krg.






