Persindonesia.com Jembrana – Sebuah truk dengan nomor polisi DK 8495 VC yang dikemudikan oleh I Made Pujawan alamat Banjar Dinas Gelunggung Mundeh Kangin, Selbar Tabanan) tertimpa pohon di Jalan Denpasar-Gilimanuk KM 77-78, tepatnya di Banjar Tegak Gede, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana. Kecelakaan ini terjadi pada hari Senin, 24 Februari 2025, sekitar pukul 03.30 Wita.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Mendoyo, Kompol Dewa Gede Artana, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan Saat kejadian, kondisi arus lalu lintas sedang landai dan jalan dalam keadaan kering. Marka jalan di lokasi kejadian juga terputus-putus.
Pencuri CD, Aki Mobil dan Alat Pertukangan, Berhasil Dibekuk Polres Jembrana
“Benar, pada hari Senin (24/2/2025) sekitar pukul 03.30 wita, sebuah pohon perindang di jalan menimpa truk yang sedang melintas dari arah barat ke timur,” ujarnya.
Ia mengaku, Akibat kejadian ini pengemudi truk dalam keadaan sehat tanpa luka. “Kami menghimbau pengguna jalan raya mengingat akhir-akhir ini cuaca agak ektream angin kencang disertai hujan agar selalu berhati-hati,” pungkasnya. Ts






