Denpasar, persindonesia.com – Mengusung tema “Bergerak Bersama untuk Kemanusiaan” dalam rangka peringatan HUT FIAN Bali yang ke-4 serta Hari Ibu, Dewan Pimpinan Daerah Forum Indonesia Anti Narkoba (DPD FIAN) Kota Denpasar bekerja sama dengan anak-anak SMA Negeri 1 Denpasar, yang tergabung dalam Gong Smansa, menggelar kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan Dharma Jati II, yang beralamat di Jl. Trengguli No. 80, Penatih, Kec. Denpasar Timur, pada Minggu, 22 Desember 2024.
Meski hujan deras mengguyur Kota Denpasar, semangat para anggota FIAN yang dipimpin oleh Ketua DPD FIAN Kota Denpasar, Putu Eka Dharma Putra, S.H., tetap tak surut. Saat diwawancarai, Pak Eka menjelaskan, “Kegiatan bakti sosial ini diselenggarakan untuk merayakan HUT FIAN Bali yang ke-4, yang sebenarnya jatuh pada bulan November lalu, namun baru bisa kami laksanakan bulan Desember ini. Selain itu, kami juga memperingati Hari Ibu, dengan harapan semua ibu di dunia senantiasa bahagia dan sehat. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang kami lakukan setiap tiga bulan sekali. Kami berharap di tahun 2025 bisa menjangkau panti asuhan di daerah lain, seperti di Gianyar, Klungkung, atau Tabanan, dengan dukungan dari para donatur dan sponsor, seperti PT. Elnusa Petrofin Bali, Prima Freshmart, dan Apoteku. Kami juga sangat terbuka untuk donatur lainnya, agar kegiatan ini bisa lebih meriah dan memberi manfaat lebih. Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Denpasar, BNNK, KPAD, serta pembina kami, Bapak I Nyoman Gede Sumara Putra, S.T., Bapak I Wayan Suadi Putra, Wali Kota Denpasar, dan Wakil Wali Kota Denpasar, yang selalu mendukung dan menerima kami dalam setiap audiensi. Semoga ke depan, FIAN Denpasar bisa lebih bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk Dinas Sosial dan Disperindag,” tutur Pak Eka dengan penuh semangat.

Sementara itu, perwakilan dari Panti Asuhan Dharma Jati II, Drs. I Wayan Nika, M.Si., mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada FIAN dan Gong Smansa atas kepeduliannya. “Kami dari Panti Asuhan Dharma Jati II sangat berterima kasih atas kedatangan FIAN dan anak-anak Gong Smansa, yang tidak hanya memberikan sumbangan material, tetapi juga memberikan hiburan dan edukasi, seperti sosialisasi tentang bahaya narkoba dari BNNK serta informasi tentang HIV/AIDS. Semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat bagi keluarga besar kami di panti asuhan ini, serta memberi semangat untuk terus maju dan meningkatkan kesejahteraan kami,” ungkap Pak Wayan Nika.


Di tengah kesibukan persiapan acara, anak-anak Gong Smansa yang dipimpin oleh Nyoman Damma Aryastika Dhananjaya, menyampaikan kegembiraannya atas kegiatan sosial ini. “Kami sangat senang dapat terlibat dalam kegiatan sosial seperti ini, di mana kami bisa belajar tentang kehidupan bermasyarakat. Kami mendapat wawasan tentang pencegahan HIV/AIDS yang disampaikan oleh Ibu Ni Wayan Srimiarti, serta tentang bahaya narkoba yang disampaikan oleh Bapak Oka Rastra dari BNN Kota Denpasar. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dengan dukungan dari berbagai pihak, sehingga harapan kami dapat tercapai dengan sukses,” ujar Damma.

Selain itu, dalam acara ini juga diadakan donor darah yang bekerja sama dengan UDD PMI Tabanan, yang diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan masyarakat setempat. Berbagai permainan seperti lomba makan krupuk dan kuis dengan hadiah menarik turut memeriahkan acara. Kegiatan ini pun berakhir dengan kebersamaan yang hangat melalui acara makan bersama, menciptakan suasana kekeluargaan yang erat.
(Dudick)






