Capai Target, Polres Bangli Gelar Panen Jagung Serentak Kwartal III di Desa Tiga Susut

PersIndonesia.Com,Bangli- Kepolisian Resor (Polres) Bangli melaksanakan panen jagung serentak kwartal III di tahun 2025, dipimpin oleh Wakapolres Bangli, Kompol Willa Jully Nendissa, bertempat di Kebun Jagung, Banjar Kayuambua, Desa Tiga, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Sabtu (27/9/2025).

Panen raya jagung serentak ini merupakan salah satu program Polri guna mendukung ketahanan pangan nasional. Selain secara langsung melakukan pemanenan, dalam kegiatan panen serentak ini tersiar secara during/zoom meeting.

Baca Juga : Polres Bangli Dorong Swasembada Pangan Lewat Penanaman Jagung Serentak di Kuartal III 2025

Kompol Willa Jully Nendissa mengatakan Polres Bangli sendiri telah melaksanakan program penanaman jagung sebagai bagian dari mendukung program ketahan pangan dan untuk target penanaman jagung di tahun 2025 telah tercapai.

“Target penanaman jagung tahun 2025 sebesar 23,42 Hektar dengan hasil panen sebesar 23,895 ton”, jelas Wakapolres Bangli.

Menurutnya, capaian ini merupakan bukti bahwa program Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir di tengah masyarakat untuk memberikan kontribusi langsung terhadap kesejahteraan bangsa. Dengan capaian yang terus meningkat, program ini akan semakin memperkuat ketahanan pangan Indonesia di masa mendatang.

“Ini merupakan bentuk komitmen kami sebagai jajaran institusi Polri dalam mendukung seluruh program pemerintah, termasuk dalam menciptakan swasembada pangan nasional”, ungkap Wakapolres Bangli.

Baca Juga : Sukseskan Ketahanan Pangan, Polres Bangli Siapkan Lahan Seluas 16 Hektar

Ia menegaskan dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ketahanan pangan dan mendukung program pemerintah dalam menciptakan swasembada pangan nasional.

“Kami akan terus berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dan memberikan kontribusi pada kesejahteraan”, tandasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *