Persindonesia.com Jember, Laskar Sholawat Nusantara kecamatan Patrang kompak dan semangat melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama warga di kelurahan Jember lor kecamatan Patrang pada Minggu 7 Maret 2021.
Koordinator Laskar Sholawat Nusantara Kecamatan Patrang Ahmad Fuad Nurudin mengatakan, kegiatan kerja bakti bersama warga ini merupakan upaya bersama team Laskar Sholawat Nusantara dalam mewujudkan kegiatan sosial terhadap kepedulian kebersihan serta kenyamanan lingkungan untuk masyarakat.
Optimalisasi Patroli Malam Guna Mencegah Kriminalitas dan Trek-Trekan
Sebagai bentuk kepedulian terhadap kenyamanan lingkungan, kegiatan kerja bakti ini dilakukan karena mengingat kondisi curah hujan yang saat ini dirasa cukup tinggi sehingga untuk mengantisipasi sesuatu hal yang tidak diharapkan seperti banjir dan luapan air, maka penyempurnaan saluran air dengan dipasang penutup dilakukan team LSN bersama warga.
Seperti diketahui, tak hanya kompak dan semangat dalam kegiatan politik maupun kegiatan sosial kemasyarakatan saja, team laskar sholawat nusantara kecamatan Patrang juga gencar dengan dakwahnya untuk membumikan Sholawat ke Masyarakat hingga ditingkat desa dan kelurahan yang berada di wilayah kecamatan Patrang.
Bupati Tamba: Banyak Orang Hebat Mengunjungi Jembrana Untuk Memberikan Suport
Kepada wartawan persindonesia.com Presiden Laskar Sholawat Nusantara Gus Muhammad Fawait SE mengatakan dirinya terharu dan sangat mengapresiasi atas kekompakan kawan kawan Laskar Sholawat Nusantara kecamatan Patrang untuk membantu masyarakat dalam bentuk kerja bakti, hal ini menandakan bahwa Laskar Sholawat Nusantara adalah perkumpulan sosial dan Dakwah yang tidak selalu bergerak dalam hal politik saja.
Lebih jauh menjelaskan, Gus Fawait berharap semoga team laskar sholawat nusantara kecamatan patrang selalu Istiqomah untuk berjuang membantu masyarakat serta dapat menyuarakan kebutuhan masyarakat sehingga bisa didengar oleh pemerintah baik pusat maupun daerah, “paparnya”
( tris )






