Himpunan Guru Pendidik dan Tenaga pendidikan Adakan Workshop Kurikulum

BONDOWOSO, Persindonesia – Guna mengenalkan kurikulum merdeka himpunan guru pendidik dan tenaga pendidikan (HIMPAUDI) Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso mengadakan WORKSHOP Kurikulum merdeka belajar bertepat di Pendopo Balai Desa Walidono,(25/5/2022).

Tampak Para guru yang mengajar di jenjang PAUD KB. (Kelompok Bermain) tersebut nampak sangat antusias menyimak materi yang disampaikan oleh Nara sumber, Dr.Drs. H.Sugiono Eksantoso, MM. Yang tak lain kepala Dinas Pendidikan Kab. Bodowoso. Juga nampak hadir pula Pada acara WORKSHOP KUMER 2022, hadir sebagai Nara Sumber Kabid, PAUD Legiyati, S.Pd, M.Pd. Dan Kasi.PAUD Dra Tutwuri Handayani beserta Penilik PLS Prajekan Hamim Budi Santiso dan Mulyadi, S.Pd., M.M.Pd.

Pengurus HIMPAUDI Kec.Prajekan RUSMIYATI berharap dengan kegiatan Workshop Kurikulum Merdeka 2022 ini agar rekan guru KB. mampu memahami dan mengimplementasikan Kurikulum Merdeka 2022 dalam kegiatan di lembaga masing – masing secara mandiri.

“Saya harap rekan rekan guru KB. mampu memahami dan mengimplementasikan Kurikulum Merdeka 2022 dalam kegiatan di lembaga masing – masing secara mandiri, untuk peningkatan kompetensi pendidik guru Kelompok Bermain dan peningkatan mutu pelayanan PAUD KB. di Prajekan, ungkapnya

Lebih lanjut Lebih lanjut disampaikan oleh Ika Atniati, S.Pd, salah satu panitia kegiatan yang lain, mengucapkan syukur kegiatan hari ini berjalan lancar.

“Alhamdulillah kegiatan ini terlaksana dengan baik, Antusiasme peserta sangat tinggi, dan Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bondowoso bisa hadir dan membuka acara kegiatan Kami dan perlu diketahui acara ini akan dilaksanakan dalam waktu 3 hari yang nantinya berakhir pada hari jum’at tanggal 27 dengan di ikuti 32 peserta yang hadir dari 24 lembaga paud yang ada di Kecamatan Prajekan.katanya.

Pada acara WORKSHOP KUMER, Kepal dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab.Bondowoso juga berkesempatan menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba Pembuatan Vidio Inovasi pembelajaran dan Vidio Profil Lembaga, jenjang Kelompok Bermain PAUD Se Kecamatan Prajekan. (HW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *