Kepedulian Kecamatan Teluk Tangani ODGJ

Persindonesia.com Asahan – Pemerintahan Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, menunjukkan kerja nyata dalam menangani orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Hal ini terlihat dari respon cepat dan tanggap camat setempat terhadap kasus ODGJ yang dialami oleh Abdul Khodir Z Hasibuan (Nanang), warga Desa Pulau Maria Dusun II.

Nanang yang merupakan anak dari Guntur Hasibuan mengalami gangguan jiwa selama beberapa tahun. Melihat kondisi tersebut, Guntur pun melaporkan ke pihak kecamatan. Camat Teluk Dalam, Mahyuni Z Bugis, langsung berkoordinasi dengan kepala puskesmas setempat untuk menangani kasus tersebut.

Bersama instansi terkait, Nanang pun dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. M. Ildrem Medan untuk menjalani perawatan. Setelah 15 hari dirawat, Nanang dinyatakan sudah sembuh dan membaik. Ia pun dijemput oleh mobil operasional ambulance puskesmas Air Teluk Kiri untuk dibawa pulang ke rumah orang tuanya.

Menhan Prabowo Dampingi Presiden RI Tinjau PT Pindad di Bandung

Guntur Hasibuan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kecamatan, puskesmas, dan kepala dusun yang telah membantunya menangani kasus ODGJ yang dialami anaknya. Ia juga berterima kasih kepada Bupati Asahan dan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang telah menunjukkan kepedulian kepada masyarakat.

“Saya sangat bersyukur atas bantuan dari pemerintah. Anak saya sudah bisa sembuh dan beraktivitas seperti biasa,” ujar Guntur.

Camat Teluk Dalam, Mahyuni Z Bugis, mengatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam penanganan ODGJ. Ia berharap, kerja nyata yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan dapat menjadi contoh bagi pemerintah daerah lainnya.

Astaga! Villa Milik WNA Berdiri Diatas Tanah Negara, Berakhir Disegel Pol PP

“Kami akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam penanganan ODGJ. Kami berharap, kerja nyata ini dapat menjadi contoh bagi pemerintah daerah lainnya,” ujar Mahyuni. (Kapewil Sumut Eka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *