Rumah Warga Yeh Mekecir Roboh Saat Diguyur Hujan Lebat

Persindonesia.com Jembrana – Rumah semi permanen dengan ukuran 6×7 meter milik warga Banjar Dinas Yeh Mekecir, Desa Dangin Tukadaya, Kecamatan Jembrana bernama I Nyoman Suarta roboh akibat di guyur hujan lebat pada hari Kamis (26/1/2023).

Diketahui, rumah tersebut merupakan bangunan lama banyak keretakan terjadi saat diguyur hujan lebat dan air hujan masuk, bagian atap genteng setengah badan bagian bawah tembok bagian atas gedek roboh.

Ketua TP PKK Provinsi Bali Narasumber Dialog “Penanggulangan Rabies Berbasis Keluarga”

Perebekel Dangintukadaya I Gusti Putu Murdi saat dikonfirmasi awak media membenarkan kejadian tersebut, menurutnya, rumah tersebut memang sudah berumur. Karena curah hujan cukup tinggi dan rumah tersebut kemasukan air sehingga temboknya roboh.

“Memang rumah tersebut sudah berumur, saat kemasukan air hujan temboknya reatk dan roboh. Akan tetapi tidak semua temboknya roboh. Kita sudah tindaklanjuti kemarin dari pemerintah daerah sudah turun, PMI, Dinas Sosial, BPBD Jembrana sudah turun kesana memberikan bantuan kepada korban,” terangnya.

Ranperda RTRW Jembrana Dikritik, Ini Kata Kadis PUPR

Untuk dari desa, lanjut Murdi, setelah pengajuan pihaknya langsung menindaklanjuti, dan menunggu kekurangan yang dibutuhkan korban. “Nanti kita turun dan kita cobakan progres apa yang kita siapkan untuk membantu korban lebih lanjut,” pungkasnya. Sur

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *